Video rekaman sesi Keynote dan Workshop bisa ditonton di platform WordPress TV
WordCamp Tegal 2023 adalah WordCamp pertama di Indonesia yang mengusung format WordCamp NextGen, yaitu WordCamp dengan semangat NextGen, yang menawarkan pendekatan berbeda untuk menciptakan ruang bagi para WordPresser meningkatkan kemampuannya dan menjangkau audiens baru melalui tema kegiatan yang khusus.
Kali ini, Wordcamp (NextGen Event) Tegal mengangkat tema besar yang belum pernah dibahas sebelumnya di forum-forum komunitas WordPress maupun WordCamp yang pernah ada di Indonesia, yaitu WordPress for Enterprise. Baca selengkapnya…
WordPress events spark innovation and adoption by way of accessible training and networking for users, builders, designers, and extenders. We celebrate community by accelerating 21st-century skills, professional opportunities, and partnerships for WordPressers of today and tomorrow.
– Purpose Statement, WordPress Community Events Program
What to Expect?
Hal menarik yang akan Anda dapatkan di WordCamp ini
Ikuti workshop, belajar langsung dari pakar WordPress, dan dapatkan insight baru tentang penggunaan WordPress untuk enterprise.
Bangun networking, berbagi pengalaman atau gagasan, dan jalin kolaborasi yang bermakna bersama Komunitas WordPress.
Tiket
Penjualan tiket terbatas hanya untuk 50 peserta. Pendaftaran terbuka untuk umum. Kami akan menyeleksi setiap pendaftar agar kegiatan tepat sasaran. Calon peserta yang ingin mendapatkan tiket wajib mendaftar terlebih dahulu.
Jadwal
WordCamp NextGen Event Tegal merupakan workshop WordPress for Enterprise pertama di Indonesia. Kegiatan berlangsung satu hari yang diawali dengan pemaparan materi (keynote), kemudian live demo, dan workshop.
Komunitas
Kegiatan ini akan dihadiri 75 orang yang terdiri dari 50 peserta workshop, 5 pemateri/fasilitator, dan 6 anggota penyelenggara; sedangkan sisanya dari sponsor, media partner, dan community partner.
Semua yang hadir di WordCamp ini wajib mematuhi Code of Conduct.
Venue
Info terbaru langsung dari e-mail Anda